Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) Yogyakarta menjadi tuan rumah penyelenggaraan Bimbingan Teknis Pelaporan Data Aktivitas MBKM bagi Perguruan Tinggi Swasta di Lingkungan LLDIKTI Wilayah V. Kegiatan tersebut diadakan pada hari Kamis, 3 Oktober 2024 di Lecture Hall Pdt. Rudi Budiman UKDW dan dihadiri oleh 100 PTS.
     Dalam sambutannya Rektor UKDW, Dr.-Ing. Wiyatiningsih, S.T., M.T. menyampaikan terima kasih kepada LLDIKTI V yang sudah menggandeng UKDW dalam penyelenggaraan bimtek ini. Dr.-Ing. Wiyatiningsih, S.T., M.T. menyebutkan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) merupakan peluang bagi PTS untuk membuka kerja sama, memperluas cakrawala, dan memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk saling bertukar pikiran.
     “UKDW sudah menyelenggarakan banyak program terkait MBKM, baik MBKM yang diselenggarakan oleh pemerintah maupun secara mandiri, dan minat mahasiswa cukup banyak. Hal tersebut tentu bagus untuk mendukung keberlanjutan program ini. Kami berharap dengan bimtek hari ini, semua persoalan teknis dapat dipecahkan bersama. Sehingga tidak ada kendala yang menghambat kegiatan MBKM. Semoga kerja sama antar PTS di lingkungan LLDIKTI V semakin berjalan dengan baik, juga dalam program-program lainnya,” ujarnya.
     Selanjutnya, Kepala Bagian Umum LLDIKTI V, Taufiqurrahman, S.E. mengatakan bimtek ini diselenggarakan dalam rangka memfasilitasi kegiatan program MBKM Tahun 2024. Taufiqurrahman, S.E. juga menyampaikan terima kasih kepada UKDW yang telah memfasilitasi kegiatan tersebut.

Pin It on Pinterest

Share This