Paduan Suara Mahasiswa (PSM) Duta Voice UKDW menggelar Pre-Competition Concert Advisor pada hari Sabtu, 8 Februari 2025 di Kapel UKDW. Acara ini merupakan bagian dari persiapan Duta Voice menuju Festival Swara Saraswati 2025, yang akan berlangsung pada tanggal 12-16 Februari 2025 di Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta.

Festival Swara Saraswati adalah sebuah ajang kompetisi yang diadakan oleh Vocalista Harmonic Choir ISI Yogyakarta. Kata “Festival” merujuk pada serangkaian lomba yang lebih dari satu tangkai lomba. Sedangkan nama “Swara Saraswati” sendiri menggabungkan kata “Swara” yang berarti suara atau nada, dan “Saraswati” yang merupakan dewi pengetahuan, seni, dan kebijaksanaan dalam mitologi Hindu, melambangkan inspirasi bagi para seniman.

Festival ini menampilkan berbagai penampilan musik dan seni termasuk kompetisi paduan suara dan solo vocal. Dimana Duta Voice akan bertanding pada kategori Paduan Suara Dewasa Campuran dan kategori Paduan Suara Lagu Rakyat.

Salah satu perwakilan tim Duta Voice menyebutkan konser ini diadakan untuk mengasah kekompakan tim, menyempurnakan teknik vokal, menyempurnakan ekspresi dan teknik bernyanyi, serta meningkatkan kepercayaan diri setiap anggota sebelum tampil di Festival Swara Saraswati. 

Setelah menjalani latihan intensif selama berbulan-bulan, Duta Voice ingin tampil secara maksimal dan membawa pulang prestasi membanggakan. “Kami sangat antusias dan berusaha memberikan yang terbaik dalam kompetisi ini. Festival Swara Saraswati adalah kesempatan besar untuk menunjukkan kemampuan serta kekompakan tim kami,” ujarnya.

Pre-Competition Concert Advisor dimulai dengan fashion show singers yang memukau, disusul dengan penampilan lagu From a Distance (arensemen Anna Abelada). Suasana semakin magis lagu Ave Maria (arensemen Joseph Gabriel Rheinberger) dinyanyikan, yang dilanjutkan dengan lagu I love You (arensemen Collin Mccook), serta Fajar dan Senja (arensemen Ken Steven). Penampilan tim Duta Voice berhasil menghipnotis penonton. 

Pada sesi kedua, tim Duta Voice membawakan lagu-lagu kategori Paduan Suara Lagu Rakyat. Mereka menampilkan lagu Montor-Montor-Montor Cilik, Cik-Cik Periuk, dan Kruhay. Penampilan mereka sangat memikat dan atraktif, sehingga membuat penonton terhanyut dalam alunan music tradisional yang dibawakan dengan penuh semangat.

Dengan persiapan yang matang, tim Duta Voice UKDW optimis dapat memberikan penampilan yang berkesan pada Festival Swara Saraswati 2025. [angie]

Pin It on Pinterest

Share This