Fakultas Bioteknologi Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) Yogyakarta, melakukan kerjasama dengan SMA Negeri 2 Bantul, dan SMA Negeri 1 Jetis, Bantul serta 10 sekolah imbas menjalin kerjasama mengembangkan sekolah berbasis riset melalui pelatihan dan pendampingan penelitian, kewirausahaan dan Professor Visit.
”Program kemitraan ini kami wujudkan dengan penyelenggaraan workshop dan pelatihan penyusunan proposal penelitian,” kata Djoko Rahardjo Wakil Dekan III Fakultas Bioteknologi UKDW, Sabtu (9/2) kemarin. ”Pelatihan kami lakukan dari tanggal 9 sampai 16 Februari 2019 di SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 1 Jetis, Kabupaten Bantul,” tambahnya.
Sebelum pelaksanaan workshop, dilakukan penandatangan MoU antara Dekan Fakultas Bioteknologi UKDW, Drs Kisworo, MSc dengan kepala sekolah SMAN 2 Bantul, Drs Kabul Mulyana, MPd dan kepala sekolah SMAN 1 Jetis, Dra. Yati Utami Purwaningsih, MPd.
Kepala Balai Dikmen, Kabupaten Bantul, Drs Suhirnan, MPd dalam kesempatan itu menyampaikan, apresiasi kepada Fakultas Bioteknologi UKDW Yogyakarta atas inisiatif kerjasama dengan sekolah-sekolah di Bantul khususnya dalam pengembangan budaya meneliti di sekolah.
Menurutnya, kolaborasi ini diharapkan dapat sebagai role model dalam pengembangan kualitas proses pembelajaran di sekolah dalam upaya membangun karakter siswa, meningkatkan motivasi siswa untuk belajar, menumbuhkan budaya meneliti dikalangan siswa dan guru, meningkatnya etos kerja dan komitmen siswa serta guru untuk meningkatkan prestasi dan mutu sekolah.
Sebagai perwujudan dari kerjasama ini, telah disusun program pelatihan dan pendampingan penyusunan proposal dan penelitian siswa dan guru. Setelah acara penandatanagan MoU dilanjutkan, dengan penyelenggaraan workshop metode penelitian dan penyusunan proposal yang diikuti oleh 80 siswa yang berasal dari 11 SMA yang ada di wilayah Kabupaten Bantul.
Materi workshop meliputi metode penelitian, penyusunan proposal penelitian dilanjutkan dengan evaluasi rancangan proposal yang disusun oleh perwakilan masing-masing perwakilan sekolah.
Workhsop metode penelitian diberikan oleh Tim Dosen Fakultas Bioteknologi UKDW Yogyakarta, yaitu Dr Charis Amarantini, MSi. Djohan PhD, Dra Aniek Prasetyaningsih, MSi. Drs Djoko Rahardjo, MKes serta didampingi oleh mahasiswa sebagai mentoring siswa.
Bersamaan dengan penyelenggaraan workshop ini, juga dilaksanakan Pameran OPSI FIKSI SMA se kabupaten Bantul yang diselenggarakan di SMA Negeri 2 Kabupaten Bantul. Dengan penyelenggaraan workshop ini, semoga dapat memotivasi siswa dan guru untuk terus berkreasi melalui riset, membangun prestasi dan budaya meneliti di kalangan siswa dan guru di sekolah.