Wikimedia Foundation adalah sebuah organisasi nirlaba yang bergerak di bidang industri pendidikan dan pengetahuan. Tujuan dibentuknya organisasi ini adalah mendorong pertumbuhan, pengembangan, dan penyebaran pengetahuan dalam multi bahasa secara bebas. Produk yang telah dihasilkan oleh Wikimedia Foundation antara lain Wikipedia, Wikibooks, Wiktionary, dan masih banyak yang lainnya.
Wikimedia Foundation melihat adanya potensi budaya yang mulai tergerus oleh arus perkembangan global. Sangat disayangkan apabila kebudayaan yang telah dijaga selama beribu-ribu tahun hilang begitu saja karena masyarakat terlalu mengikuti arus global dan tidak melestarikan budaya yang telah ada. Wikimedia Foundation mengajak aktivis yang memiliki kepedulian terhadap budaya untuk menciptakan karya yang dapat menjaga kelestarian budaya dari perkembangan teknologi global saat ini. Di Indonesia, Wikimedia Indonesia (WMID) telah mengerjakan berbagai konten berbahasa Indonesia. Bahkan beberapa layanan konten yang dikerjakan oleh WMID sedang mengembangkan konten yang menggunakan bahasa daerah yang ada di Indonesia, salah satunya adalah bahasa Jawa.
Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) juga berpartisipasi dalam proyek yang dilakukan oleh Wikimedia Foundation. UKDW mendaftarkan diri ke kantor pusat Wikimedia di San Fransisco untuk menjadi bagian dalam penelitian tersebut. Tim UKDW, yang diketuai oleh Dr. Lucia Dwi Krisnawati bersama dengan Aditya Wikan Mahastama, S.Kom., M.Cs, mengajukan proposal penelitian terkait pengenalan karakter optis aksara Jawa. Setelah melewati proses penyaringan, tim dari UKDW diberi kesempatan untuk melakukan presentasi di depan tim Wikimedia Foundation dan pada tanggal 27 Juni 2018 yang lalu dan telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan pihak Wikimedia Indonesia di Jakarta. Lucia dan Mahas akan menyeleksi beberapa mahasiswa UKDW yang diharapkan dapat bergabung dalam pengerjaan penelitian ini.
Pada tahun 2018 ini, terpilih dua tim dari Indonesia yang didanai oleh Wikimedia Foundation untuk mengerjakan penelitian, yaitu tim dari Universitas Indonesia (UI) dan UKDW. Tim dari UI akan mengolah berbagai sumber data dari pemerintah daerah menjadi bentuk semantic web wikidata sedangkan tim dari UKDW akan mengerjakan pengenalan optis aksara Jawa yang berasal dari buku-buku manuscript lama. Penelitian tersebut dilakukan oleh tim UKDW untuk menyelamatkan warisan budaya yang terangkum dalam bentuk buku. Lucia menjelaskan bahwa kertas tidak dapat bertahan lama. Oleh sebab itu, buku-buku tersebut akan diubah menjadi bentuk digital. Penelitian tersebut dilakukan dengan cara memindai karakter aksara Jawa menjadi bentuk teks, sehingga dapat ditemukan dalam mesin pencari wikisource. (edu)